6+ Cara Meningkatkan Kinerja RAM Komputer

June 30, 2019


Seperti yang kita ketahui, RAM ( Random Access Memory ) merupakan Hardware PC/Laptop yang sangat vital akan fungsinya. Tanpa komponen RAM, perangkat seperti Desktop PC, Laptop, dan Smartphone ibarat manusia tanpa hati.


Lho ko,
….begini, jika Processor Adalah Otaknya PC maka RAM sangat cocok di ibaratkan dengan hatinya Komputer.
Logikanya, jika hati manusia terlalu banyak beban, entah mikirin cinta, entah itu tugas pekerjaan, dll maka, besar kemungkinan akan berpengaruh pada Tenaga si manusia tersebut.


Dampaknya akan loyo, tidak bersemangat, dan maunya hanya tidur saja.
Nah, begitu juga dengan kinerja RAM, jika beban RAM begitu berat, katakanlah kita sedang meng-operasikan komputer, lalu kita mulai browsing, biasanya nggak tanggung-tanggung membuka 5 tab sekaligus, terus kita juga harus mencatat hasil browsing tersebut menggunakan software Microsoft Word.

Apa yang terjadi?

Sudah menjadi hukum alam jika Komputer akan kekurangan tenaga dan loyo seperti manusia tadi alias lemot.

Seperti itulah kira-kira, makanya julukan yang tepat untuk RAM adalah Hatinya Komputer.

Ini hanya gambaran atau ibarat saja. So, jangan diambil pusing oke.

Daripada ngelantur gak jelas, sekarang kita akan bahas tentang cara meningkatkan kinerja RAM Komputer. Baiklah langsung disimak tutorialnya dibawah.



1. Cukup Tampilan Simple Dan Tingkatkan Performa


Dalam banyak kasus, kita sering kali mengorek tampilan , menggunakan skin pack untuk memperkaya tampilan.

Sudah jelas, ini adalah pengaruh besar yang membuat ruang penyimpanan RAM akan terkuras. Nah, agar komputer kita tidak hang atau lemot saat dioperasikan, sekarang, sobat bisa meng-uninstall skin pack tersebut yang termasuk cara meningkatkan kinerja RAM.

Dengan tampilan yang simple sederhana, coba bandingkan dengan tampilan yang  di modifikasi menggunakan skin pack.
Memang, terkesan gagah, melalui effek-effek HD.
Tapi, inilah penyebab utama RAM terkuras.



2. Gunakan Software Pembersih Sampah

Di , pastinya ada banyak software pembersih sampah yang bisa kita manfaatkan, baik itu yang berbayar maupun yang gratisan.

Khususnya untuk pengguna windows, sebenarnya kita sudah di manjakan dengan beberapa software pembersih sampah yang banyak beredar di internet.
Sekarang tinggal sobat sendiri yang harus bisa memanfaatkan software-software tersebut. Ada banyak aplikasi Cleaner bertebaran di internet.
Silahkan gunakan Aplikasi Pembersih Sampah sebelum melaju ke tutorial 3.



3. Gunakan Fitur ReadyBoost 


Fitur yang satu ini ternyata belum banyak diketahui, namanya ReadyBoost yang disematkan Microsoft pada system operasinya yaitu .

Setelah sobat mengurangi tampilan agar kinerja RAM meningkat, dan melakukan tutorial ke-dua dengan menggunakan software pembersih sampah….
….. Tentu saja itu belum cukup untuk cara meningkatkan kinerja ram komputer. Nah, disini kita bisa coba memanfaatkan fitur ReadyBoost tersebut.

Caranya?
Gampang…

Siapkan Flashdisk yang tak terpakai

>Sambungkan Flashdisk pada perangkat Komputer atau Laptop.

Setelah terdeteksi langsung saja



> Klik kanan bagian Mouse di My Computer


Setelah itu, silakan sobat pilih
> Properties > ReadyBoost



Klik OK.

Maka akan ada 3 pilihan

Do not use this device
Dedicate this device to ReadyBoost
Use this device

Pilih dan Centang Use this device. Jangan lupa, atur berapa memory yang ingin digunakan.


> Klik OK selesai


4. Uninstall Aplikasi Yang Tidak Perlu


Kita sering lupa nih, bahwa kita sering mengabaikan program yang tidak terpakai.

Cara meningkatkan kinerja RAM yang ke-4 adalah dengan meng-uninstall program yang tidak terpakai.
Sobat bisa menggunakan Task Manager atau Resource Monitor.
Dengan menggunakan Task Manager, disitu sobat bisa melihat beberapa aplikasi yang terus berjalan walaupun sudah dimatikan.
Contohnya seperti Dropbox yang menggunakan  resource hingga 85 mb.
Sobat bisa masuk sini untuk lebih jelas tentang cara Mengatasi Komputer Lemot Serta Mematikan App Auto Start




5. Bersihkan Temporary Files


Temporary Files merupakan suatu fitur yang menghambat kinerja RAM. Ketika kita searching, maka fitur ini akan secara otomatis menyimpan cache.
Manfaatnya memang OK, kita akan dimudahkan dengan cache tersebut ketika kita mengetikkan sesuatu yang berhubungan.
Tapi yang jadi masalah, ternyata fitur ini juga menghabiskan ruang penyimpanan RAM.

Sedangkan untuk cara membersihkan temporary files tersebut langsung saja simak lebih jelasnya dibawah.


> Start dan ketik %temp%
> Tekan Enter
Secara Otomatis PC akan membuka tab seperti dibawah ini.



> Pilih Folder  %temp%
Setelah itu, secara otomatis PC akan menampilkan gambar seperti screenshot dibawah.


> Tekan CTRL+A dan tekan tombol Delete untuk menghapus cache tersebut
Selesai
Simple bukan



6. Upgrade RAM

Jika ke-5 tips diatas tidak membuahkan hasil yang maksimal, kemungkinan, hardware memang sudah tidak layak digunakan.
Solusinya sobat harus segera meng-upgrade RAM tersebut.
Tapi, sebelum memutuskan untuk meng-upgrade RAM, perhatikan juga tipe mainbord tersebut, perhatikan beberapa chanel yang di support.
Contoh, di windows 7, yang membutuhkan RAM 1 GB untuk versi 32 bit, sedangkan untuk versi 64 bit, ia membutuhkan minimal RAM sebesar 2 GB.


Nambah

Itulah mengenai cara meningkatkan kinerja RAM. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, usahakan sobat sebagai pengguna windows untuk sedikit smart dalam menjalankan perangkat Komputer. Karena ada banyak tips serta tutorial yang bertebaran di internet. Termasuk ada banyak cara untuk mengatasi PC lemot





Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments