Jaringan komputer sendiri adalah sebuah rangkaian komputer lebih dari satu yang terhubung melalui sebuah sistem komunikasi sehingga menjadikan setiap komputer yang saling terhubung tersebut bisa saling bertukar program, data, media penyimpanan, dan yang lainnya. Jenis jenis jaringan komputer dan penjelasannya ini penting untuk diketahui terutama untuk para pegawai kantoran yang memang menerapkan sistem komputerisasi parallel.
Tidak hanya jaringan antara dua atau lebih komputer dalam satu tempat, ada juga jenis jenis jaringan komputer yang menghubungkan komputer dari jarak yang berjauhan.Salah satunya adalah dengan melalui media komunikasi seperti suat elektronik, hingga media internet yang memungkinkan pengguna komputer bisa saling mentransfer data tanpa perlu terhubung dengan kabel atau dikenal juga dengan istilah wireless.
Tidak hanya jaringan antara dua atau lebih komputer dalam satu tempat, ada juga jenis jenis jaringan komputer yang menghubungkan komputer dari jarak yang berjauhan.Salah satunya adalah dengan melalui media komunikasi seperti suat elektronik, hingga media internet yang memungkinkan pengguna komputer bisa saling mentransfer data tanpa perlu terhubung dengan kabel atau dikenal juga dengan istilah wireless.
Aktivitas ini tanpa disadari ternyata sering kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari lho.Sebut saja ketika kita bermain media sosial, di mana secara tidak langsung kita juga melakukan transfer informasi atau data ketika sedang chatting dengan teman di tempat yang berbeda.Ini merupakan contoh yang paling sederhana yang sering kita temui pada kehidupan sehari-hari.
Selain itu, ada juga contoh konkrit lainnya seperti ketika kita mengunduh file atau berkas, melakukan pendaftaran akun melalui media online, dan beragam aktivitas lainnya di dunia digital yang secara tidak langsung menjadi sebuah bentuk aktivitas transfer data atau informasi.
Nah, pada pembahasan kali ini kita akan membahas mengenai seperti apa sih jenis jenis jaringan komputer beserta gambarnya. Ternyatajenis jaringan sendiri sangat bervariasi. Untuk itu tidak perlu tunggu lama, yuk langsung saja ke pembahasan yang pertama.
Pada pembahasan yang pertama, kita akan membahas mengenai jenis jenis jaringan komputeryang terbagi berdasarkan topologinya. Jika dilihat berdasarkan tipologi, jaringan komputer terbagi menjadi empat, di antaranya adalah:
Jaringan Komputer Dengan Topologi Ring
Nah, pada pembahasan kali ini kita akan membahas mengenai seperti apa sih jenis jenis jaringan komputer beserta gambarnya. Ternyatajenis jaringan sendiri sangat bervariasi. Untuk itu tidak perlu tunggu lama, yuk langsung saja ke pembahasan yang pertama.
Jenis Jenis Jaringan Komputer Berdasarkan Topologi
Pada pembahasan yang pertama, kita akan membahas mengenai jenis jenis jaringan komputeryang terbagi berdasarkan topologinya. Jika dilihat berdasarkan tipologi, jaringan komputer terbagi menjadi empat, di antaranya adalah:
Jaringan Komputer Dengan Topologi Ring
Jenis jenis jaringan komputer yang pertama adalah topologi ring, di mana seluruh komputer dihubungkan dengan bantuan token menjadi berbentuk lingkaran atau ring. Token di sini berisi informasi-informasi dari komputer sumber yang sudah dihubungkan. Apabila ada komputer yang meminta data atau informasi dari komputer sumber, maka informasi baru bisa di dapatkan jika sudah sesuai dengan alamat yang akan dituju.
Jaringan komputer dengan topologi bus.
Jenis jenis jaringan komputer yang kedua adalah berbentuk bus, di mana topologi ini menggunakan satu kabel tunggal sebagai sambungannya. Kabel penghubung antar komputer dinamakan kabel koaksial yang terhubung dengan T-Connector.
Jaringan komputer dengan topologi Star.
Jaringan komputer dengan topologi Star.
Jenis jenis jaringan komputer selanjutnya adalah topologi bintang yang dihubungkan dengan Hub sebagai pengatur traffic atau lalu lintas informasi antar komputer yang terhubung.
Jaringan komputer dengan topologi mesh
Topologi ini terhubung secara langsung tanpa token atau modem dengan perangkat lain dengan menggunakan kabel.
Jaringan Komputer Menurut Letak Wilayahnya
Selain berdasarkan tipologi, ada pula jaringan komputer yang dibagi berdasarkan wilayah atau jangkauan geografisnya.Jenis jenis jaringan komputer yang satu ini mungkin menjadi salah satu yang paling umum diketahui, di mana jenisnya sendiri terdiri dari:
LAN atau Local Area Network.
Jaringan komputer berdasarkan letak geografis yang pertama adalah yang memiliki jangkauan terkecil yakni Local Area Network (LAN). LAN sendiri merupakan jaringan antara dua komputer atau lebih yang berada dalam satu area seperti komputer di warnet, laboratorium, dan masih banyak lagi.
MAN atau Metropolitan Area Network.
Jaringan komputer yang kedua memiliki cakupan yang lebih luas dari Local Area Network. Meskipun Metropolitan Area Network atau MAN ini merupakan jaringan yang hampir serupa sistemnya dengan LAN, hanya saja cakupannya lebih luas, contohnya adalah jaringan komputer pada sistem informasi di seluruh kawasan pemerintah pada sebuah kota.
WAN atau Wide Area Network.
WAN atau Wide Area Network.
Jaringan ini lebih luas lagi dari MAN, di mana penghubungnya adalah menggunakan satelit bahkan hingga kabel bawah laut. Contohnya misalnya sistem komputer yang digunakan pada bank yang memiliki cabang di luar negeri. Jenis jaringan WAN atau Wide Area Network ini pun menjadi jenis jaringan komputer dengan jangkauan terluas.
Selain berdasarkan tipologi dan jangkauan geografisnya, selanjutnya kita akan membahas mengenai jenis jenis jaringan komputeryang terbagi berdasarkan distribusi data atau informasi. Jenis-jenis jaringannya sendiri terdiri dari:
- Jaringan terdistribusi atau perpaduan antara jaringan server yang terhubung dengan komputer client
- Jaringan terpusat terdiri dari komputer server dan klien, di mana klien ini berfungsi sebagai perantara antar komputer untuk mengakses data atau informasi dari komputer server
Jaringan Client Server.
Yaitu jaringan pada satu atau lebih komputer server dan client, di mana komputer client berperan menjadi perantara untuk mengakses data dari komputer server sementara komputer server sebagai penyedia informasi.
Dengan kata lain, server dalam hal ini merupakan komputer yang menyediakan fasilitas bagi client, di mana client sendiri adalah komputer yang menggunakan fasilitas dari server. Biasanya jumlah client lebih banyak dari server yang menjadi pusat pengirim data atau informasi.
Jaringan Peer to Peer
Jaringan Peer to Peer
Jaringan peer to peer adalah sebuah jaringan di mana setiap komputer bisa saling mentransfer data langsung antar komputer, atau dengan kata lain masing-masing komputer dapat berperan sebagai client maupun server sekaligus. Biasanya jaringan ini menghubungkan antar komputer pribadi yang saling bertukar data secara langsung pada komputer tujuannya, tanpa melalui perantara server.
Nah, itulah beberapa penjelasan mengenai jenis jenis jaringan komputer berdasarkan kriterianya.Dari penjelasan di atas, kita jadi tahu bahwa kriteria jenis jaringan komputer ternyata sangat bervariasi, ada yang terbagi berdasarkan letak geografis, ada yang terbagi berdasarkan topologi, berdasarkan fungsi, hingga jenis berdasarkan penerimaan data atau informasi pada komputer.
Baca juga : Bahas lengkap tentang Sistem Operasi Komputer
Melalui jenis jenis jaringan komputer berdasarkan areanya, kita jadi tahu bahwa ada jaringan komputer sendiri beragam.Mulai dari yang menghubungkan antar komputer di satu gedung atau bangunan, antar kantor, hingga antar kota bahkan antar negara yang terhubung menggunakan satelit yang terangkum dalam jenis jenis jaringan komputer berdasarkan jangkauan wilayahnya. Nah, semoga informasi ini dapat membantu menambah wawasan pembaca ya mengenai jenis jenis jaringan komputer.