Cara Mengetahui Kerusakan Komputer

September 17, 2019
Mengetahui kerusakan komputer sebenarnya bisa kita kenali dari gejala atau tanda - tanda yang terjadi. Meskipun demikian, terkadang kerusakan yang berbeda dapat menunjukkan gejala yang sama. Demikian pula sebaliknya, terkadang gejalanya berbeda, namun ternyata bagian yang rusak sama. 

Berikut akan dijelaskan beberapa gejala yang mungkin terjadi juga pada komputer anda, sebagai akibat adanya beberapa eror atau kerusakan pada bagian tertentu di komputer anda. Namun, perlu diketahui, bahwa bisa jadi tanda - tanda dan keruskan yang dijelaskan di artikel ini tidak pas dan sesuai dengan komputer milik anda. Tapi, tidak ada salahnya memprediksi atau memperkirakannya. 

Kerusakan Komputer Yang Sering Terjadi


Ada beberapa kerusakan yang sering terjadi. Kita dapat dengan mudah mengetahui dengan cara memperhatikan tanda- tanda atau gejala yang dialami komputer. Berikut kita akan kita bahas beberapa permasalahan yang sering terjadi.

1. Kerusakan Pada Memori (RAM)

Kerusakan pada RAM biasanya ditandai dengan beberapa gejala yang mudah dikenali. Ketika komputer kita nyalakan. Otomatis komputer akan masuk windows. Nah biasanya kalo kerusakan pada RAM. Komputer dinyalakan tetapi tidak bisa masuk windows. CPU nyala, kipas Proceor juga nyala tetapi komputer tidak bisa masuk windows. Dalam bahasa teknis biasanya disebut "start up"


2. Kerusakan Pada Harddisk

Hardisk adalah komponen yan digunakan untuk menyimpan seluruh file, termasuk juga sistem operasi komputer itu sendiri. Windows atau jenis operating system lain terpasang atau terinstall pada Harddisk. Secara otomatis apabila hardisk terdapat kerusakan biasanya komputer tidak nyala atau rusak. Di sini gejala yang ditimbulkan sama seperti kerusakan pada RAM yaitu komputer tidak bisa startup. 

 Mengetahui kerusakan komputer sebenarnya bisa kita kenali dari gejala atau tanda  Cara Mengetahui Kerusakan Komputer

Hanya sajja, biasanya ditandai dengan pesan “Disk Failure”. Artinya komputer tiak bisa mendeteksi harddisk. Kadang kala, gejala seperti ini juga timbul hanya karena kabel harddisk kurang kencang. Jadi dicek kabel terlebih dahulu, sebelum menduga hardisk eror atau rusak. 

3. Kerusakan Pada Power Suplay 

Power adalah hal paling penting. Sebab tanpa power komputer anda tidak akan nyala. Nah berarti gampn sekali. Apabila komputer sobat mati total. Tidak bisa nyala. Cek pertama kali pada power suplaynya. Apabila power suplay benar dalam keadaan tidak normal. Maka jelas yang rusak adalah power suplaynya. 

4. Kerusakan Pada Windows (software)

Kerusakan yang terjadi pada software atau perangkat lunak komputer biasanya tidak nampak tanda- tanda seperti diatas. Komputer tetap bisa masuk windows secara normal. Dan tetap bisa digunakan, namun ada beberapa perintah yang kadang tidak berfungsi. 

Kerusakan seperti ini biasanya diakibatkan karena virus komputer, atau juga ada file installasi wndows yang tidak sengaja terhapus. Untuk kerusakan seperti ini penanganannya tidak terlalu sulit, mulai dari instal antivirus yang tepat hingga menginstall ulang sistem operasi. 

5. Kerusakan Pada Keyboard Laptop

Pada laptop. Kerusakan keybord sangat berpengaruh karena keybord laptop langsung terpasang dan berhubungan langsung. Apabila laptop dinyalakan berbunyi “tiiit” tetapi tetap bisa masuk windows. 

Ada kemungkinan terjadi kerusakan pada keyboard. Terlebih lagi setelah masuk windows, ada tombol yang tidak berfungsi. Ini sangat jelas. Tetapi jangan kawatir. Tidak selalu rusak. Kadang hanya kotor saja.


Nah sobat, demikian beberapa Cara Mengetahui Kerusakan Komputer. Sebenarnya masih sangat banyak sekali. Lain kali bisa kita ulas kembali. Mudah- mudahan yang sedikit ini dapat bermanfaat untuk sobat semua. Terima kasih dan sampai jumpa di postingan salanjutnya.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments