Inilah 5 Hero Marksman (MM) Paling Sakit Season 12

November 09, 2019
Heylo gan kali ini Heripedia akan berbagi info Seputar Gaming, Kalian suka Ngegame kan Nah Game Moba yang sedang hangat diperbincangkan ialah Mobile legend. Salah satu game yang sedang naik daun karena seringnya diadakan Turnament besar dan sering kali diupdate Hero – hero baru. Game yang juga saya mainkan ini memang semakin kesini semakin asik dimainkan. Di Mobile legend ada beberapa tipe hero antara lain Mage, Tank, Marksman, Support , dan Assasin. Nah yang akan saya bahas ialah mengenai Hero Marksman/MM paling sakit pada season 12. Season ini memang lumayan banyak hero – hero dikeluarkan namun untuk kategori hero marksman belum ada hero baru lagi yang dikeluarkan.

Hero Marksman merupakan jenis hero yang biasanya menggunakan senjata misalkan pistol ,tombak ,sniper dan masih banyak lagi. Kelebihan Marksman ialah bisa memberikan damage yang cukup besar kepada lawan. Namun dibalik kehebatan MM ada kelemahanya juga hero Marksman kurang tebel dan mudah dibunuh Hero Assasin maupun mage.

Beberapa hero Marksman yang ada di mobile legend antara lain ; Layla, Bruno,Yun Shin-shun, Miya, Clint, Lesley, Kimmy, Moskov, Iritel, Karrie, Roger, Hanaby ,Claude dan Granger. Dari beberapa hero Marksman tersebut ada beberapa hero yang paling sakit di season 12 ini. Ini merupakan kasus yang banyak dialami player mobile legend mereka sering kualahan menghadapi MM tipe ini. Sering kali Player bermain di Epic sampai Mythic menggunakan  5 MM paling sakit season 12 ini.

Dibawah ini saya akan memberikan 5 MM paling sakit Season ini yang bisa kalian jadikan rekomendasi saat bermain. Namun Hero MM harus menggunakan Emblem Marksman atau Assasin agar lebih besar damagenya. Dan yang perlu diperhatikan Hero MM jangan suka menyendiri ,seharusnya paling ngga harus di temani Tank hingga level MM tersebut sudah bisa ditinggal untuk War.

Inilah 5 MM Paling Sakit Season 12


1. Granger

Hero paling baru dalam tipe Marksman ini sebelumnya bermasalah karena sudah di rilis dan banyak player yang membeli hero ini namun Di taruk kembali oleh Moonton karena kabarnya terdapat masalah yang terjadi saat digunakan. Namun setelah diperbaiki dan benar – benar rilis MM Granger menjadi momok bagi lawan karena Ulti dan skil – skil granger sangat sulit untuk diredam. 

Ulti Granger sangat sakit dengan damage tinggi bisa membunuh hero lawan dalam sekejap. Hero Granger ada skil yang membuatnya bisa menembak sambil berlari jadi sulit untuk dihentikan. Mungkin  Granger merupakan Hero Marksman paling sakit yang saya rasakan sebagi player Mobile legend.

2. Claude

Claude merupakan hero yang dulu memang sering masuk list Ban karena hero ini sangat sakit sebelum di nerf. Hero yang selalu didampingi oleh monyet ini memang sangat sulit dihentikan. Dengan Ultinya bisa menghabisi seluruh lawan karena ulti dari Claude berdampak CC/CrowdControl.

Bisa mengenai semua hero dalam jangkauan ulti Claude, Mungkin Hero Claude akhir – akhir ini jarang digunakan setelah menerima nerf besar – besaran. Namun tanpa kalian sadari menggunakan hero claude sangat memberikan manfaat bagi team karena dengan skil yang bisa berpindah tempat memudahkan claude untuk berlari maupun berguna untuk push Tured lawan.

3. Moskov

Dimanapun kalian berada kalian pasti para player moba ngga asing dengan hero lincah yang satu ini. Yah itulah Moskov salah satu hero yang sering saya gunakan juga hero yang selalu menyumbang damage tured paling besar saat bermain. Moskov memiliki ulti berupa Tombak yang bisa di lontarkan dari base kita sampai base lawan jangakauannya sangat jauh. Jadi jangan salah untuk recall saat HP kalian dalam keadaan dikit dan tiba – tiba terkena Ulti dari Moskov tersebut.

Hero yang bisa menancapkan lawan ke tembok dalam beberapa detik ini sangat menyebalkan tentunya. Moskov sangat unggul dalam Duel – duel jarak dekat karena semakin dekat hero tersebut skill Moskov akan semakin terasa sakit. Hero ini bisa kalian gunakan untuk Counter hero Fanny atau hero lainnya dengan menggunakan skil ke 2 nya. Nah skil Moskov yang pertama digunakan untuk mempercepat gerakan Moskov dan bisa juga digunakan untuk berpindah tempat.

4. Iritel

Iritel merupakan hero yang bisa dibilang paling pemalas karena jalan aja ga pernah selalu naik Kucing atau singa. Hero satu ini merupakan hero dengan damage paling Tinggi yang pernah saya temui selama bermain. Intinya kalo ketemu lawan Iritel jangan sampai Late game karena hero ini sangat pedih dan sakit sekali damagenya. Hero seperti MM assassin mage jika terkena Ulti Lesley auto 3 kali tembakan langsung mati.

5. Karrie

Kenapa karrie saya masukan daftar MM paling sakit season 12 ? karena karrie salah satu MM yang bisa menghabisi Tank dengan cepat karena Skil karrie ada keunikan tersendiri. Padahal kalua dipikir – pikir Tank itukan tebel kenapa bisa melempem saat bertemu karrie.  Yah jangan kalian pikirkan intinya karrie merupakan hero MM yang bisa kill tank lawan dengan mudah dibanding dengan MM lainnya. Banyak User karrie kita temui dari legend sampai Mythic.

Nah mungkin itulah beberapa Hero Marksman MM Paling sakit season 12 yang bisa saya bahas kali ini. Untuk kalian yang ga ingin ketinggalan info info menarik dari Heriopedia silahkan Kunjungi setiap hari. Karena setiap hari akan Update artikel terbaru dan menarik.


Referensinya dari blog heripedia gan thankss

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments